PWI Lebak Susun Program Kerja Tingkatkan Profesionalisme Jurnalistik

Lebak, lensafokus.id - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lebak menggelar rapat program kerja untuk meningkatkan profesionalisme jurnalistik di daerah. Rapat yang dipimpin Ketua PWI Lebak, RA Sudrajat, dan dihadiri pengurus serta anggota, termasuk Sekretaris PWI Lebak, Masnika Handayani, diadakan di kantor sekretariat PWI Lebak. Kamis (27/2/2025).

RA Sudrajat menekankan pentingnya peningkatan kapasitas wartawan melalui pelatihan dan sertifikasi kompetensi. "Kami ingin memastikan anggota PWI Lebak memiliki kompetensi sesuai standar jurnalistik, sehingga dapat memberikan informasi akurat dan berimbang kepada masyarakat," ujarnya.

Sementara, Masnika Handayani menambahkan, program kerja PWI Lebak juga fokus pada peningkatan sinergi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan organisasi masyarakat. "Kolaborasi yang baik akan membantu menciptakan ekosistem pers yang sehat dan mendukung pembangunan daerah," katanya.

Rapat ini juga membahas persiapan kegiatan seperti diskusi publik, pelatihan jurnalistik, dan program sosial untuk masyarakat. PWI Lebak berharap program kerja ini dapat meningkatkan profesionalisme dan independensi wartawan di daerah, serta menjunjung tinggi kode etik jurnalistik.

Eko, salah satu anggota PWI Lebak, berharap seluruh anggota aktif dan loyal terhadap organisasi agar PWI Lebak semakin maju. (Cecep)

Rate this item
(0 votes)