SMAN 10 Kabupaten Tangerang Sambut Baik Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat

Tangerang, lensafokus.id - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemdikdasmen) telah meluncurkan "Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat". Gerakan ini bertujuan menanamkan kebiasaan positif pada anak-anak sejak dini, sehingga mereka tumbuh menjadi individu yang sehat, cerdas, dan berkarakter. Inisiatif strategis ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan pembangunan sumber daya manusia (SDM) unggul, yang merupakan bagian dari Asta Cita ke-4 dalam visi pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran.

SMA Negeri 10 Kabupaten Tangerang, yang beralamat di Jl. Raya Daru Desa Tipar Raya Kec. Jambe Kab. Tangerang, menyambut baik gerakan ini dan mulai mengimplementasikannya. Kepala sekolah SMA Negeri 10 Kab. Tangerang, Ayi Ruswandi S.Pd., menyampaikan bahwa implementasi "Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat" memerlukan peran aktif dari orang tua, guru, dan masyarakat.

"Sinergi antara keluarga, sekolah, dan lingkungan sekitar akan memastikan kebiasaan positif ini tertanam kuat dalam diri anak-anak. Dengan demikian, diharapkan lahir generasi Indonesia yang unggul, berdaya saing, dan berkarakter mulia, siap menyongsong Indonesia Emas 2045," ujar Ayi Ruswandi, Rabu (19/02/2025).

Ayi Ruswandi menjelaskan lebih rinci bahwa gerakan ini berfokus pada tujuh kebiasaan utama yang perlu diterapkan:
* Bangun Pagi: Kebiasaan bangun pagi mengajarkan disiplin dan penghargaan terhadap waktu. Anak-anak yang terbiasa bangun pagi cenderung lebih produktif dan siap menghadapi aktivitas harian.
* Taat Beribadah: Menanamkan kebiasaan beribadah sejak dini membantu anak membangun kedekatan dengan Tuhan, serta mengembangkan empati, rasa syukur, dan tanggung jawab sosial.
* Berolahraga Secara Teratur: Aktivitas fisik rutin seperti olahraga meningkatkan kebugaran tubuh dan kesehatan mental. Anak yang aktif berolahraga memiliki disiplin, ketangguhan, dan kemampuan mengelola stres dengan baik.
* Makan Sehat dan Bergizi: Pola makan sehat dan bergizi memastikan pertumbuhan optimal dan energi yang cukup untuk belajar dan bermain.
* Gemar Belajar: Menumbuhkan minat belajar pada anak mendorong pengembangan kreativitas, imajinasi, dan wawasan.
* Bermasyarakat: Keterlibatan dalam kegiatan sosial melatih anak menghargai nilai gotong royong, toleransi, dan kerja sama.
* Tidur Tepat Waktu: Tidur yang cukup penting untuk pertumbuhan dan kesehatan. Kebiasaan tidur tepat waktu membantu organ tubuh pulih, memulihkan mental dan emosional, serta menjaga keseimbangan antara aktivitas dan istirahat.

SMA Negeri 10 Kabupaten Tangerang telah memulai berbagai kegiatan untuk mendukung implementasi gerakan ini, seperti pengajian rutin setiap hari Jumat, kegiatan olahraga bersama, dan sosialisasi pentingnya pola makan sehat dan bergizi kepada orang tua siswa. (Rosmala)

Rate this item
(0 votes)