Bogor, lensafokus.id - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tenjo 05 yang berlokasi di RT 06/04 Desa Tenjo, Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor, mengalami kehilangan sejumlah pipa saluran air akibat pencurian pada Minggu, 19 April 2025 malam. Diduga, pelaku mengincar toren air, namun toren tersebut jatuh dan pecah, sehingga pencuri mengambil pipa-pipa saluran air. Akibatnya, sekolah kini mengalami kesulitan dalam penampungan dan penyaluran air.
Kepala Sekolah SDN Tenjo 05, Siti Saadah, S.Pd., yang menjabat sejak tahun 2023, membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi pada Selasa, (22/4/2025). Ia menjelaskan bahwa pencurian di lingkungan sekolah sering terjadi di luar jam pelajaran. Siti Saadah menduga lemahnya keamanan sekolah akibat tidak adanya pagar menjadi penyebab utama kerentanan ini.
Lebih lanjut, Siti Saadah mengungkapkan bahwa pengajuan pembangunan pagar sekolah sepanjang 100 meter telah berulang kali diajukan ke Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor maupun melalui Musrenbang desa. Ironisnya, pengajuan yang bahkan sudah dilakukan sebelum ia menjabat dan dilanjutkan selama dua tahun kepemimpinannya, hingga kini belum mendapatkan respons maupun realisasi.
"Waktu itu saya masih menjadi guru di SD ini, pengajuan sering dilakukan tapi belum pernah terealisasi. Sampai saat ini saya menjabat pun selama dua tahun, pengajuan tetap saya lakukan, alhasil sampai saat ini nihil, belum terealisasi juga," ujar Siti Saadah.
Dengan adanya kejadian pencurian ini, pihak sekolah berharap Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor dapat segera merealisasikan pembangunan pagar sekolah. Meskipun jumlah siswa SDN Tenjo 05 berjumlah 160 orang, keberadaan pagar sangat penting mengingat lokasi sekolah yang berada di pinggir perbatasan Kabupaten Tangerang dan memerlukan perhatian khusus dari segi keamanan sarana dan prasarana sekolah. (Her/Rm)
Bogor, lensafokus.id - SD Negeri Bagoang 01 menyambut peringatan Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April dengan menggelar upacara bendera yang istimewa. Bertepatan dengan hari Senin, seluruh siswa hadir dengan mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah, dengan mayoritas memilih pakaian adat Sunda.
Peringatan Hari Kartini merupakan momentum nasional untuk mengenang jasa Raden Ajeng Kartini, seorang pahlawan emansipasi wanita yang gigih memperjuangkan hak-hak perempuan di Indonesia. Biasanya, hari ini dirayakan dengan berbagai kegiatan yang menonjolkan peran dan potensi wanita, seperti upacara, lomba pakaian adat, dan pameran karya perempuan.
Kepala Sekolah SD Bagoang 01, Ade Kuryana, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh wanita Indonesia atas kontribusi mereka dalam memajukan bangsa. Ia juga menekankan pentingnya melestarikan adat dan budaya Indonesia, khususnya dengan mengenalkan pakaian adat kepada para siswa.
"Saya mengapresiasi terhadap seluruh wanita Indonesia dengan tetap melestarikan adat budaya Indonesia dengan memperkenalkan dan melestarikan budaya pakaian-pakaian adat kepada para siswa umumnya seluruh adat khususnya pakaian adat Sunda," ujarnya. Senin (21/4/2025).
Para siswa SD Negeri 01 Bagoang tampak antusias dan senang mengenakan pakaian adat saat mengikuti upacara bendera. Semangat mereka dalam memperingati perjuangan R.A. Kartini juga terlihat dalam kegiatan lain seperti fashion show. Momentum Hari Kartini ini menjadi Special bagi seluruh civitas akademika SD Negeri Bagoang 01 dalam meneladani semangat emansipasi dan melestarikan kekayaan budaya bangsa. (Rm)
Tangerang, lensafokus.id - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemdikdasmen) telah meluncurkan "Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat". Gerakan ini bertujuan menanamkan kebiasaan positif pada anak-anak sejak dini, sehingga mereka tumbuh menjadi individu yang sehat, cerdas, dan berkarakter. Inisiatif strategis ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan pembangunan sumber daya manusia (SDM) unggul, yang merupakan bagian dari Asta Cita ke-4 dalam visi pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran.
Solear, lensafokus.id -- Pagar tembok sepanjang 40 M dan tinggi 2 M rubuh sendiri tanpa ada penyebab, pada hari jumat yang lalu (26/10/2024) sekitar jam 01.00 dini hari.
Cisoka, lensafokus.id -- Pisah sambut Kepala SMAN 8 Kabupaten Tangerang di meriahkan dengan tarian khas sunda, di sepanjang jalan masuk Sekolah di sambut oleh ratusan siswa dan siswi dengan kesenian khas sunda. Jumat (30/09/2024).
Cisoka, lensafokus.id -- Pasca pelaksanaan penerima peserta didik baru ( PPDB ) tahun ajaran 2024-2025 tahap pertama jalur Zonasi, afirmasi, perpindahan orang tua dan tahap dua jalur prestasi berjalan cukup sukses dan lancar.
Ketua Panitia ppdb pada SMAN 8 Kabupaten Tangerang Muhammad Fadil Wahyudin, S.Pd. MM saat di temui di Sekolah selasa 9/07/2024 mengatakan bahwa pelaksanaan ppdb pada tahun ajaran 2024 berjalan cukup sukses dan lancar ujarnya.
Jumlah yang di terima pada tahun ini sebanyak 12 kelas, sama pada tahun sebelumnya kata Fadil. Ia mengakui minat calon siswa untuk masuk SMAN 8 Kabupaten Tangerang cukup tinggi sekali.
Pihak sekolah sebenarnya ingin terima sebanyak mungkin akan tetapi keterbatasan ruang kelas. Bagi siswa yang nyatakan di terima melalui jalur Zonasi, avirmasi, perpindahan orang tua serta jalur prestasi maka dapat menfaftar ulang pada tanggal 9/07/2024.
Sementara PLT Kepala Sekolah SMAN 8 Kabupaten Tangerang Drs. H. Santani, M.Si menyampaikan apreasiasi kepada seluruh jajaran panitia ppdb yang telah bekerja secara maksimal sehingga hasilnya memuaskan ungkapnya.
Kepala sekolah juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada pengurus Komite yang telah mendukung sepenuhnya pelaksanaan ppdb sehingga berjalan cukup sukses dan lancar. ( war )