Kegiatan bertajuk Jum'at Berkah merupakan bagian dari gagasan dan instruksi yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan kepedulian TNI kepada masyarakat di wilayah yang menjadi binaannya.
"Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat, sekaligus berbagi berkah dengan mereka yang membutuhkan," ujar Danramil 13/Cisoka.
Kapten Inf. Triyadi juga menyampaikan Jumat berkah bentuk kepedulian TNI untuk membantu warga yang membutuhkan. Lalu, saling berbagi dan menciptakan suasana harmonis yang menjadi pondasi TNI manunggal dengan rakyat.
"Bantuan tersebut disalurkan secara langsung kepada warga yang berhak menerimanya. Dengan harapan hal ini dapat memberikan sedikit kebahagiaan bagi warga yang membutuhkan," tutupnya. (Lingga)