Selain penuh dengan kejutan doorprize, malam puncak HUT RI juga dihadiri langsung oleh Anggota Komisi XI DPR RI Andi Ahmad Dara dan Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tangerang Muhamad Amud, Kedua legislator tersebut berasal dari Fraksi Partai Golkar.
"Peryaan malam puncak HUT RI di RW 11 ini sangat istimewa bisa dihadiri oleh anggota DPR RI pak Andi Ahmad Dara. Apalagi beliau hadir dengan memberikan doorprize yang luar biasa," kata Muhamad Amud, dalam sambutanya.
Dihadapan ratusan warga Perumahan Nuansa Sukatani, Muhamad Amud yang juga menjabat sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang mengajak masyarakat untuk menjaga suasana kondusifitas ditahun politik. Pihaknya berharap, pesta demokrasi yaitu Pileg dan Pilpres harus dilaksanakan dengen gembira.
"Masyarakat jangan mudah diprovokasi, Pemilu adalah sarana demokrasi untuk memilih pemimpin yang baik dan bisa membawa perubahan untuk masyarakat dan lingkungan," Pesan Muhamad Amud.
Sementara itu, anggota DPR RI Andi Ahmad Dara dalam sambutanya menjabarkan tugas di Komisi XI, yang salah satu mitra kerjanya adalah perbankkan.
" Komisi XI ini memiliki tugas yang sangat strategis, bisa disebut sebagai jantungnya perekonomian negara. Komisi XI bertugas menjaga inflasi tetap setabil agar daya beli masyarakat terjangkau." Kata Andi Ahmad Dara.
Pria yang sudah dua periode menjabat anggota DPR RI ini, menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga Perum Nuansa Sukatani yang telah mengundangnya diacara perayaan puncak HUT RI Ke-78.
"Saya juga sangat mengapresiasi pentas seni budaya yang ditampilkan oleh warga, luar biasa warga Perumahan Nuansa Sukatani," pungkasnya. (war)