Pengajian ulama dan umaro tersebut diikuti oleh aparatur sipil negara (asn) dan tim kerja Kecamatan Cisoka, pengurus dan anggota MUI, para kyai, ustadz, tokoh agama, tokoh masyarakat, santri dan unsur lainnya.
Ketua MUI Kecamatan Cisoka, K.H. Juhri mengatakan bahwa pengajian ulama dan umaro merupakan salah satu program bersama sebagai sebuah sinergisitas Pemerintah Kecamatan Cisoka bersama MUI dalam upaya peningkatan dan pengembangan serta pengamalan ilmu pengetahuan agama Islam, juga upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
Sejalan dengan ketua MUI, Camat Cisoka, Encep Sahayat menambahkan bahwa pengajian ulama dan umaro merupakan program bersama sebagai sebuah sinergisitas pembinaan keagamaan kepada asn dan tim kerja Kecamatan Cisoka serta umumnya masyarakat Kecamatan Cisoka.
"Pemerintah Kecamatan Cisoka bersama-sama dengan MUI, para kyai, tokoh agama, dan tokoh masyarakat bersama-sama melakukan pembinaan keagamaan, salah satunya melalui pengajian ini," ujar Encep.
(Lingga)