Seri Nasional Liga Desa Nusantara 2018 Digelar di kabupaten Tangerang

Seri Nasional Liga Desa Nusantara 2018 Digelar di kabupaten Tangerang Foto: Humas Pemkab for Lensa Fokus

 

TANGERANG – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi menggelar kompetisi sepakbola Liga Desa Nusantara 2018 Seri Nasional. Pembukaan digelar di Fame Hotel, Kelapa Dua, Tangerang, Selasa (27/11/18).

Pembukaan dilakukan oleh Kemendes PDTT yang diwakili oleh Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD), Taufik Madjid serta didampingi pula oleh Bupati Tangerang, A. Zaki Iskandar dan Anggota PSSI Provinsi Banten, Yudo Hadianto.

Pada acara tersebut, Taufik Madjid menjelaskan, Liga Desa merupakan salah satu program unggulan Kemendes PDTT, yakni adanya membangun desa melalui olahraga dan pemuda."Saya harap dengan liga yang kami adakan secara perdana berskala nasional ini, ke depannya bisa berlanjut dan bisa seperti Liga 1 dan 2. Kita lihat nanti, bagaimana koordinasi ke depannya dengan PSSI untuk Liga Desa ini," katanya 

Lanjutnya, Para pemain ini diseleksi secara betul betul di mana dengan tingkatan para pemuda dengan umur 20 tahun dari Desa, Kecamatan dan Kabupaten, baru ke Provinsi dan berhasil ikut liga ini, Liga ini pun secara bertahap kita kelola dengan pertama hanya 12 provinsi dulu nanti. Kita akan cari skema dan kalau sudah betul skemanya selanjutnya kita koordinasi dengan PSSI. Sehingga nanti di tahun mendatang, kita mau seluruh provinsi terlibat. 

Kompetisi ini akan dilaksanakan mulai hari ini, 27 hingga 30 November 2018 yang terbagi dalam tiga grup. Liga Desa akan digelar di empat lapangan wilayah Tangerang. Yakni, Lapangan Bonek Legok, Lapangan Cijantra Pagedangan, Lapangan Persimura Pagedangan dan Lapangan dari Stadion Utama Bojong Nangka, Kelapa Dua. 

Adapun 12 tim itu adalah tim dari desa Nagari Bawan (Sumbar). Pematang Rahim (Jambi) Sobak (Bengkulu). Cukanggalih (Banten), Pangulah Selatan (jabar), Bergas Kidul (jateng). Rajawali Pulung Sari (Kaltim). Rappang (Sulsel),. Tateli Tiga (Sulut), Ampera (NTT) Amasing Kota (Malut), dan Kele'i (Sulteng) 

"Kita sengaja pilih Tangerang untuk menyelenggaraan perdana ini, karena kita lihat ada semangat yang cukup kuat dari setiap Desa di Tangerang dan Insya Allah ini jadi contoh untuk desa di Provinsi lain untuk memajukan sepakbola dari Desa," jelas Taufik.

Bupati Tangerang A Zaki Iskandar Mengatakan, Pemerintah Daerah kabupaten tangerang telah di percara jadi tuan rumah liga desa nusantara 2018, ini yang pertama Liga Desa Nusantara terselenggara di Kabupaten Tangerang dari 12 tim finalis dri setiap provinsi. Tentu ini sangat baik sekali untuk membangun sepak bola di setiap desa di kabupaten tangerang agar pembinaan sepak bola ini berlanjut terus di Kabupaten Tangerang. Saya juga ingin liga desa ini menjadi ajang silaturahmi antar desa di seluruh indonesia. sebagai tuan rumah Kita mempersiapkan 4 lapangan yang bernuansa desa yang berada di Kecamatan Legok, Pagedangan dan Kelapa Dua.

"Semoga terselenggaranya seri nasional liga desa nusantara 2018 di Kabupaten Tangerang ini dapat memotivasi desa-desa lain untuk lebih semangat lagi dalam membangun sepak bola khususnya di Kabupaten Tangerang,"ungkap Zaki.

Rate this item
(0 votes)
Go to top