Ketua DKM Nurul Huda Awan mengatakan, dana terkumpul dari para donatur sebesar Rp17,5 juta ini diberikan untuk santunan anak yatim. Untuk tahun ini santunan diberikan kepada 150 anak yatim yang dihimpun dari dua RW.
Sementara Lurah Buaran Umar Dhani dalam sambutannya mengatakan, khusus untuk para pemuda berperan dalam pebangunan dalam hal positif dan jauhi kegiatan negatif. Terutama narkoba. Tak lupa juga beliau mengucapkan terima kasih kepada Ketua DKM Nurul Huda dan panitia yang telah bekerja keras hingga terlaksananya acara ini dengan sukses.