Rapat Ini di pimpin oleh Gubernur DKI Jakarta dan di Ikuti oleh Gubernur Jawa Barat, Gubernur Banten, Walikota Bogor, Walikota Depok, Walikota Tangerang, Walikota Tangerang Selatan, Walikota Bekasi, Bupati Bogor, Bupati Bekasi dan Bupati Karawang melalui Video Conference pada Kamis, (10/09/2020).
Gubernur Jakarta Anis Baswedan mengatakan, Kita memasuki Gelombang Ke dua meningkatnya Kasus Covid-19 di wilayah Jabodetabek khususnyai DKI Jakarta.
"Kurangnya kesadaran masyarakat dalam menerapkan Protokol Kesehatan tentu ini salah satu penyebab kenaikan kasus Covid-19 di Jabodetabek" ucap Anis
Anis Juga mengatakan bahwa dirinya akan mendatangi pemerintah pusat untuk berkordinasi agar PSBB di wilayah Jabodetabek di perketat kembali.
"Semoga dengan terlaksananya Rapat ini dapat sama-sama bersinergi dalam memutus mata rantai Covid-19 di Indonesia khususnya di Jabodetabek," harap Anis.
Sementara Itu Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar juga mengatakan, bahwa kita harus menyepakati keputusan yang di ambil oleh DKI Jakarta dan keputusan itu wajib selaras dengan keputusan pemerintah pusat.
"Saya menyarankan agar di stiap wilayah di Jabodetabek mempunyai rumah singgah untuk Pasien Covid-19" ucap Zaki pada saat Vidcon.
Zaki juga mengatakan, di Kab. Tangerang sendiri sudah menerapkan PSBB sejak lama, Kita juga sudah mempunyai rumah singgah untuk pasien Covid-19 di Griya Anabatik, terbukti dengan di adannya rumah singgah ini kasus Covid-19 di Kab Tangerang menurun.
"PSBB Kali ini Pelonggarannya akan d tinjau ulang untuk di perketat," ucap Zaki. (IKP/Agie R)