Dalam pencanangan kampung KB tersebut dihadiri oleh BKKBN pusat, BKKBN Provinsi Banten, Asiaten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Kepala BPPKB Kabupaten Tangerang, Katua TP PKK Kabupaten Tangerang Yuli Zaki Iskandar, Wakil TP PKK ibu Nina Lisnawati Mad Romli, beserta Kader PKK Kecamatan dan Desa.
Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Tangerang Teteng Jumara menjelaskan, Pencanangan 19 Kampung KB dan Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan Tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2018 yang dipadukan dengan pemberian hadiah Juara Lomba Kampung KB Percontohan, Tingkat Provinsi Banten.
"Kampung KB merupakan upaya kita memberikan pencerahan masyarakat akan pentingnya program KB Kesehatan dan fungsi Keluarga," papar Teteng Jumara.
Selain mendekatkan pelayanan, lanjut Teteng, mengintegrasikan lintas sektor dalam memberikan pelayanan kepada keluarga dan membangun keluarga dari pinggiran agar mengerti arti pentingnya pola hidup sehat mulai dari keluarga.
"Program KB bukan sekedar dua anak cukup, tapi merubah pola hidup sehat didalam lingkungan keluarga lebih penting agar masyarakat sehat dan sejahtera," ucap Teteng yang pernah menjabat Kepala Dinas Pendidikan.
Direktur Advokasi dan KIE pada BKKBN pusat Sugiono menambahkan pentingnya Keluarga Berencana (KB) Kesehatan bagi keluarga, karena mulai pendekatan dengan keluarga hal yang mendalam.
"Kunci utama adalah keluarga, jika keluarganya sehat dan kuat pondasi negara akan kokoh dalam menjalankan pembangunan," ungkap Sugiono.
Pada tahun 2016 Kabupaten Tangerang telah membentuk 29 Kampung KB, pada tahun 2017 sebanyak 5 Kampung KB dan pada tahun 2018 sebanyak 19 Kampung KB, sehingga total Kampung KB yang sudah dibentuk dari tahun 2016 sampai 2018 sebanyak 53 Kampung KB.
Proses Pembentukan Kampung KB dengan melaksanakan pemetaan potensi Wilayah yang mencakup: Potensi Pengelola Desa (Kader dan Tokoh Masyarakat); Potensi Kegiatan yang ada, di Desa (Poktan/Kelompok Ketahanan) dan Kegiatan sektor lainnya, serta potensi pelayanan di Desa (Posyandu, Polindes dan Bidan Praktek)
Salah satu kegiatan terintegrasi lintas OPD di Kampung KB adalah Program bersama yaitu Kesatuan Gerak PKK KB-Kesehatan, dimana pada tahun ini mengambil Tema “Melalui Gerak PKK-KB-Kesehatan Kita Satukan Langkah Menyongsong Keluarga Sehat, Aman dan Sejahtera”.