Pemkab Tangerang Targetkan 600 PJU Terpasang pada Tahun 2023

TANGERANG, lensafokus.id -- Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menargetkan sebanyak 600 unit Penerangan Jalan Umum (PJU) terpasang pada tahun 2023.

Kepala Bidang PJU pada Dishub Kabupaten Tangerang, Tjeptjep Hindaryanto menjelaskan, pemasangan ratusan PJU tersebut akan dilakukan di 25 titik yang tersebar di beberapa kecamatan se-Kabupaten Tangerang.

“Pemasangan lampu PJU akan terus kami laksanakan sesuai dengan program yang sudah direncanakan pada tahun 2023, totalnya ada 600 unit,” ucapnya saat ditemui, Senin (13/03/2023).

Ia mengungkapkan, tahun 2022 lalu Dishub Kabupaten Tangerang melakukan pemasangan 848 unit PJU. Ia menyebut, pihaknya akan terus berupaya untuk menambah jumlah PJU yang ada.

“Kami akan terus berupaya untuk menerangi titik-titik yang dirasa masih kurang penerangan. Meski terdapat beberapa kendala seperti sarana serta status jalan yang bukan kewenangan Pemkab Tangerang, kami akan terus berupaya semaksimal mungkin dengan terus berkoordinasi dengan Pemprov (Banten) terkait fasilitas penerangan jalan di ruas jalan berstatus jalan nasional ataupun jalan provinsi,” katanya.

IMG 20230313 WA0024 ull10NXl63

Terkait adanya lampu PJU yang mati, ia menghimbau masyarakat untuk segera melapor. Sebab, Dishub Kabupaten Tangerang akan segera mengirimkan personel untuk membenarkan lampu tersebut.

Selain itu, dia meminta partisipasi aktif masyarakat Kabupaten Tangerang untuk sama-sama menjaga alat penerangan jalan di Kabupaten Tangerang. Tjeptjep berharap ada partisipatif aktif dari masyarakat untuk menjaga dan mengawasi PJU yang telah terpasang di jalan.

"Kami selalu update laporan dari masyarakat. Kami juga memiliki tim yang bekerja dari pagi hingga malam yang terus bergerak secara mobile untuk membenarkan lampu jalan. Jadi, kami butuh kepedulian masyarakat juga untuk bersama-sama menjaga dan mengawasi PJU. Kalau ada orang mencurigakan segera lapor kepada kami," tambahnya.
(red)

Rate this item
(0 votes)
Go to top