Rapat paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang H. Astayudin, S.E, turut hadiri Wakil Bupati Tangerang H. Mad Romli, SH, MM, dengan agenda penyampaian pandangan umum Fraksi-fraksi.
Wakil Bupati H. Mad Romli, SH, MM mengucapkan terima kasih kepada fraksi yang telah menyampaikan pandangan umum terhadap penyampaian Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD Kabupaten Tangerang Tahun Anggaran 2023.
Terhadap pandangan umum yang telah disampaikan diberikan penjelasan atau jawaban diantaranya dari Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya, Fraksi Partai Golongan Karya, Fraksi Partai Demokrat, Fraksi Partai Kesejahteraan Sosial.
"Kami yakin bahwa Pandangan-pandangan umum Fraksi-fraksi tersebut tidak semata-mata sekedar memenuhi kewajiban atau fungsi pengawasan atau penganggaran DPRD, akan tetapi menunjukan antusiasme yang besar dari dewan terhormat terhadap pembangunan daerah dan masyarakat di kabupaten Tangerang, Kami jajaran pemerintah daerah berupaya dengan sungguh-sungguh memperhatikan pemandangan umum Fraksi-fraksi guna penyempurnaan Raperda tentang anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun 2023" Ucap H. Mad Romli.
Lanjutnya, Wakil Bupati menyampaikan Fraksi PDI Perjuangan antara lain meningkatkan infrastruktur dan lingkungan hidup sejalan dengan moto serta strategis Kabupaten Tangerang.
"Tema SKP tahun 2023 yaitu meningkatkan produktifitas dan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan telah sinkron dengan tema kabupaten tangerang yaitu pemantapan kualitas sumber daya manusia dan produktifitas ekonomi yang berbasis pembangunan yang berkelanjutan, strategi dalam meningkatkan infrastruktur adalah pemenuhan pada infrastruktur dasar dalam kondisi baik, penanggulangan banjir, meningkatkan kapasitas air, untuk menunjang sektor pertanian, perikanan dan peternakan penangan kawasan kumuh dan meningkatkan sanitasi," jelas H. Mad Romli.
Sementara wakil ketua DPRD Kabupaten Tangerang selaku pimpinan rapat paripurna DPRD, mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Tangerang yang telah memberikan penjelasan atau jawaban yang telah disampaikan terhadap rancangan peraturan daerah tentang anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2023.
(Lingga)