Kasat Intelkam, Kompol R.Moch Sofian,SH. mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh Sat Intelkam merupakan bentuk pelayanan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat.
"Dengan adanya layanan pembuatan SKCK keliling ini agar mempermudah masyarakat serta meningkatkan pelayanan Polresta Tangerang kepada masyarakat," tuturnya.
Kegiatan pelayanan SKCK ini berlaku bagi siapa saja baik untuk perpanjangan maupun pembuatan baru, dan harap di ketahui SKCK keliling ini bukan dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara saja tetapi rutin setiap hari libur.
"Kegiatan bakti pelayanan pembuatan SKCK keliling ini dilakukan selain dalam rangka HUT Bhayangkara sudah berlangsung lama di setiap hari libur Sabtu sampai Minggu," lanjut Kasat Intelkam.
Selain itu, untuk pelayanan pembuatan SKCK keliling ini dilaksanakan pada tempat tertentu agar mempermudah akses pelayanan kepada masyarakat. (Lingga)