Kondisi SDN Taban Desa Taban Sangat Memperihatinkan

Jambe, lensafokus.id -- SDN Taban Desa Taban Kecamatan Jambe Kabupaten Tangerang memiliki delapan ruang kelas dan satu ruangan guru sehingga berjumlah sembilan ruangan, dari sembilan ruangan yang ada, enam di antaranya yang mengalami kerusakan yang cukup parah terutama di bagian plafon yang nyaris ambruk.

"Jika di biarkan begini terus maka akan membahayakan siswa," ujar Kusnawan, S.Pd selaku Kepala Sekolah SDN Taban saat di konfirmasi di ruangannya. Kamis (29/9/2022).

Adapun jumlah siswa 347 orang dan guru 17 orang, Kendati keadaan ruang kelas yang sangat memperihatinkan tetap mengutamakan kegiatan belajar mengajar, hanya memang suka ada rasa was-was takut secara tiba-tiba plafonnya ambruk.

"Saya selaku Kepala Sekolah memohon kepada Pemkab. Tangerang khususnya Dinas Pendidikan untuk segera memprioritaskan rehab ruangan kelas SDN Taban sehingga siswa bisa belajar dengan tenang dan nyaman," ungkapnya.

IMG 20220929 193346 compress53

Menurut Kusnawan sudah sering kali mengajukan usulan melalui Musrengbangdes tingkat Desa, Musrenbang tingkat Kecamatan dan Musrenbang tingkat Kabupaten namun hasilnya sampai saat ini selalu nihil.

Kepsek juga meminta selain rehab juga di lakukan penambahan ruang kelas baru ( RKB ) mengingat jumlah siswa dengan ruang kelas yang ada sudah tidak sebanding, jumlah siswa 347 orang sementara jumlah ruangan hanya delapan ruangan.

" Kami atas nama Keluarga besar SDN Taban Desa Taban Kecamatan Jambe Kabupaten Tangerang sangat mengharapkan adanya rehab ruangan kelas dengan segera mungkin," pungkasnya.

(Her/war)

Rate this item
(0 votes)
Go to top