Rawan Kecelakaan, Kepsek SDN Cikuya 2 Minta Kepada Dishub Untuk Dibuatkan Zebra Cross

Solear, lensafokus.id -- Akhir-akhir ini sering terjadi kecelakaan yang menimpa siswa SDN Cikuya 2 Perum. Taman Adiyasa Kecamatan solear.

Kepala SDN Cikuya 2 Sulis Setyorini saat di konfirmasi melalui telephon rabu (4/09/2024) mengeluhkan lantaran kerap terjadi kecelakaan yang menimpa anak muridnya yang sedang menyebrang ke sekolah.

"Yang sering terjadi kecelakaan pada pagi hari saat berangkat sekolah sekitar jam 07.00 pagi, karena melihat ancaman yang membahayakan siswanya maka saya taruh petugas di sana guna menyeberangkan anak-anak," Ujar Sulis.

IMG 20231207 WA0006

Menurut Sulis yang paling rawan kecelakaan itu pada pagi hari karena ramai dan berbarengan dengan orang yang berangkat kerja, dan jalur depan sekolah merupakan jalur cepat yang memacu kendaraan sangat kencang.

"Melihat kejadian yang selalu mengancam jiwa siswa maka saya selaku Kepala SDN Cikuya 2 Perum. Taman Adiyasa Desa Cikuya Kecamatan Solear memohon kepada Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang untuk membuat Zebra Cros atau Rambu lalu lintas penyebrangan," Tukasnya.

Jika sudah di buatkan zebra Cross minimal mengurangi kecepatan dan di harapkan tidak ada lagi kecelakaan. Oleh sebab itu, pihak Sekolah beserta Komite dan masyarakat Perum Taman Adiyasa memohon agar segera di buatkan zebra Cross.

Sementara Kepala Tim Pos Pantau Cikuya Suherman saat di temui di kantornya Rabu (4/09/2024) mengatakan ia sangat mendukung untuk di buatkan zebra Cross guna menghindari kecelakaan, ia menyebutkan di situ memang jalur lurus yang memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi.

"Mudah-mudahan kalau sudah di buatkan zebra cross maka pasti akan mengurangi kecepatan kendaraan," Katanya.

Herman menganjurkan agar pihak sekolah segera mengajukan permohonan yang di tujukan di kepada Bagian Penerangan Jalan Umum ( PJU ) Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang. (war)

Rate this item
(1 Vote)
Go to top