Jelang Berakhirnya Masa Jabatan, Kades Cikuya Pamitan dengan Para Ketua RT/RW

Jelang Berakhirnya Masa Jabatan, Kades Cikuya Pamitan dengan Para Ketua RT/RW Foto: Anwar/Lensa Fokus

BOGOR - Kepala Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Junaedi berpamitan dengan para Ketua RT, RW, Kadus, PKK serta BPD sehubungan dengan akan berakhirnya masa jabatan pada tanggal 22 Juli 2019 yang akan datang.

Ia juga mengucapkan terima kasih serta mohon maaf yang sebesar-besarnya selama dirinya menjabat sebagai Kades Cikuya, sebagai manusia biasa tentu saja banyak kekurangan dan kehilafan.

DSCN5298 OKE

"Kepada seluruh masyarakat Desa Cikuya mohon dibukakan pintu maaf yang seluas-luasnya," ujarnya.

Hal ini disampaikan Junaedi saat acara Pembinaan Kelembagaan Masyarakat dan Peningkatan Kapasitas RT dan RW Desa Cikuya yang digelar di Hotel Pramesthi Puncak Bogor, 5-6 Juli 2019.

Junaedi juga menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur terutama sarana jalan yang menjadi kewenangan desa, drainase dan yang lainya sudah hampir rampung, barangkali hanya wilayah Adiayasa saja yang belum tuntas semuanya lantaran Perumahan Adiayasa baru diserahkan kepada Pemda Tahun ini. "Untuk tahun berikutnya insya allah akan dibangun semua, sementara pembangunan di Kampung tinggal tersisa beberapa titik lagi," tandasnya.

Lanjut Junaedi, apabila dirinya mendapat kepercayaan lagi dari para ketua RT, RW serta seluruh masyarakat maka insya allah akan mencalonkan diri lagi sebagai Kepala Desa Cikuya untuk masa Bakti 2019-2024.

Spontan saja para Ketua RT/RW  menjawab dengan kompak, setuju kalau poak Junaedi mencalony diri lagi sebagai Kades Cikuya.

Demikian juga para tokoh masyarakat mendorong agar Junaedi untuk maju lagi sebagai Calon Kades Cikuya alasannya selama ia memimpin Desa Cikuya geliat pembangunan mulai meningkat, contohnya Puskesmas Cikuya telah dibangun dua lantai, ini berkat usulan serta dukungan desa sehingga bisa terealisasi.

Sementara Fatimah, Kasi Bidang Pemberdayaan Masyarakat DPMPD memaparkan materi tentang potensi desa agar masyarakat mempunyai penghasilan, contoh membuat kue, sablon ataupun sejenisnya, mereka ini diharapkan menjadi pelaku usaha yang  handal.

"Selain itu desa juga dapat mengelola BUMDes, sehingga akan membawa kemajuan desa itu sendiri," ujar mantan Kasi Pembangunan Kecamatan Solear tersebut.

Sementara, Deni Setiawan, Kasi dari Bidang Pemerintahan Desa menginformasikan bahwa Pilkades serentak yang diikuti 153 Desa menurut rencana akan dilaksanakan pada tanggal 8 Desember 2019.

"Adapun peserta calon Kades paling sedikit dua orang dan paling banyak lima orang serta lolos test kesehatan, dan ketelitian keabsahan ijazah, tahapan itu harus dilalui semua," ujar Deni. (war)

Rate this item
(0 votes)
Go to top