Kepala Desa Gintung Sunarto mengatakan, turnamen sepakbola ini diikuti 21 tim dan menerapkan sistem gugur. "Tujuan kami mengadakan turnamen sepak bola ini tiada lain untuk menyemarakan HUT RI ke 73,” katanya.
Selain turnamen sepakbola, kata Sunarto, juga diagendakan lomba yang bisa diikuti masyarakat. "Kegiatan ini kami gelar semata-mata untuk memperingati pesta rakyat hari kemerdekaan,” jelasnya.
Sunarto berharap,semua masyarakat khusunya warga gintung dapat berpartisipasi dalam turnanen dan lomba yang diselenggarakan serta tetap menjaga sportifitas dan ketertiban serta keamanan. Pada acara pembukaan turnamen sepak bola Kades Cup–1 turut dihadiri Kapolsek Mauk, Binamas, Babinsa serta seluruh lapisan masyarakat Desa Gintung.